Suara Pecah Kresek Speaker Laptop Terbakar

Lenovo Ideapad 320 merupakan Laptop pertamaku yang dibeli dengan uang sendiri hasil Adsense seharga Rp 7,500,000. Ini merupakan investasi terbaik keputusan yang pernah aku ambil karena bisa menghasilkan berkali-kali lipat setelah memanfaatkannya.

Suara Pecah Kresek Speaker Laptop Terbakar

Berbeda dari Laptop sama yang lain harganya karena saat dibeli sudah dimodifikasi ditambah RAM. Laptop yang dibeli dari sekitar tahun 2017 setelah dibunakan beberapa tahun sekarang sudah menunjukan banyaknya penyakit yang muncul. 

Adapun masalah yang mulai muncul seperti pada layar laptop terdapat bintik putih yang menurut beberapa sumber ada yang mengatakan karena jamur dan ada juga yang berpendapat karena pernah tertindih benda berat.

Selama masih bisa digunakan menurutku tidak masalah jika harus ada sedikit gangguan masalah yang tidak menggangu produktiftas. Selain layar masalah lain yang muncul yaitu batrai, tidak heran karena sudah berumur, mungkin memang sepantasnya sudah minta ganti.

Pernah aku bawa ke Service Laptop untuk diganti batrai baru karena batrai lama sudah tidak bisa digunakan lagi. Saat itu batrai dan penggantian dikenakan biaya Rp. 350,000 yang garansinya hanya beberapa minggu saja menurutku cukup murah juga.

Setelah digunakan beberapa bulan, batrai tidak mampu menyimpan listik lagi yang maksudnya untuk menggunakan laptop harus sambil terus di cas. Dalam penggunaan lama dengan cara charge laptop setiap kali digunakan mungkin saja ini membuat komponen pada laptop rentan dengan kerusakan.

Salah satu masalah baru yang muncul yaitu suara speaker laptop bunyinya kresek kresek, awalnya aku biarkan saja. Setelah sekian lama karena kebutuhan pekerjaan akhirnya aku belikan sparepart baru baik batrai dan speaker di online shop.

Menurut penjual mengatakan bahwa semua sparepart ini original dan bukan recycle sehingga menjami akan cukup awet. Setelah membelinya dan aku ganti terlihat bahwa speaker lama hangus terbakar yang entah karena apa penyebabnya.

Suara Pecah Kresek Speaker Laptop Terbakar

Dari yang saya baca di internet menyebutkan bahwa beberapa penyebab bisa terjadi mulai dari:

  • Driver tidak kompatibel
  • Overheat Laptop

Menurutku sendiri kerusakan terbakarnya speaker laptop dikarenakan penggunaan yang charge laptop dengan batrai yang tidak bisa terisi. Karena masalah suara ini muncul setelah penggunaan seperti itu untuk waktu sekian lamanya.

Untuk mengganti baik batrai ataupun speaker laptop caranya cukup mudah dan tutorialnya dapat dilihat di youtube. Hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja proses reparasi sudah selesai dilakukan dan laptop berfungsi normal sebagaimana mestinya.

Comments