Yahoo Search Engine : Pengertian, Sejarah, Fitur, Layanan dan Cara Menggunakan

Secara umum Yahoo Search Engine merupakan salah satu mesin pencari web milik Yahoo! Inc. Di bulan Desember 2009 yang lalu, Yahoo! Search menjadi direktori pencarian kedua terbesar pada web dengan volume permintaan mencapai 6.42 persen sesudah Google yang menjadi pesaingnya di angka 85.35 persen.

Pengertian Yahoo Search Engine

Yahoo Search Engine merupakan penyedia layanan web yang secara resmi mulai diluncurkan pada tahun 1995. Yahoo Search Engine menjadi salah satu nama tertua di internet sekaligus yang terpopuler. Yahoo Search Engine sendiri memberikan layanan seperti email dan juga mesin pencari web sama sepeti beberapa layanan web lainnya.

Ketika anda berkunjung ke beranda Yahoo.com, maka mungkin anda akan beranggapan jika ini hanya menjadi portal berita saja. Meski memang anda bisa memperoleh berita dari Yahoo, akan tetapi ternyata masih ada banyak hal yang bisa ditemukan dalam situs ini.

Sebagai direktori, Yahoo Search Engine membuat pengguna baru serta yang berpengalaman bisa mendapatkan tampilan terstruktur dari ratusan ribu web serta jutaan halaman web.

Sejarah Yahoo Search Engine

Pada awalnya, Yahoo Search Engine hanya seperti bookmark atau petunjuk halaman buku. Ini ini awalnya tercetus di bulan April tahun 1994 ketika 2 alumni Universitas Stanford liburan sebab pofesor mereka sedang cuti besar ke luar kota.

2 mahasiswa teknik ini tidak memiliki aktivitas lain selain berselancar di internet. Tidak butuh waktu lama, mereka kemudian mengkompilasi daftar bookmark yang besar yang dikelompokkan kembali atas dasar subjeknya. Sesudah itu, mereka memperoleh ide untuk memasukannya ke dalam web dan mulai bekerja untuk membuat program database sehingga bisa memberikan hasil secara online.

Di bulan tersebut, bookmark yang sebelumnya bernama Jerry and David’s Guide to World Wide Web diubah menjadi Yahoo!. Kata Yahoo! tersebut berasal dari kata “Yet Another Hierarchical Officious Oracle. Filo serta Yang memilih kata ini sebab menyukai definisi umum dari beberapa kata itu yakni Rude yang berarti kuat, Unsophisticated yang berarti sederhana dan uncouth yang berarti kasar.

Sedangkan untuk domain yahoo.com dibuat di tanggal 18 Januari tahun 1995. Filo dan Yang kemudian menyadari potensi besar dari we tersebut sehingga di tanggal 1 Maret 1995, mereka meresmikan Yahoo menjadi sebuah badan hukum.

Seperti mesin pencari di web lainnya, Yahoo Search Engine juga diverifikasi menjadi suatu portal web. Di akhir tahun 1990-an, Excite, Yahoo!, MSN dan beberapaweb portal lain terus berkembang pesat sehingga saling berlomba untuk memperluas jangkauan layanan. Ini semua bertujuan supaya pengguna internet bisa berkunjung ke portal web yang mereka miliki.

Cara yang mereka lakukan adalah mengakuisisi beberapa perusahaan lain yang mampu menyediakan servis yang mereka mau. Kemudian di bulan Juli tahun 2012, Yahoo Search Engine memperoleh CEO baru yakni bekas salah satu petinggi Google pesaing mereka bernama Marissa Mayer.

Daftar Layanan Yahoo Search Engine

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Yahoo Search Engine adalah satu dari sekian banyak mesin pencari internet terkemuka. Yahoo Search Engine juga menjadi portal web terbesar yang didalamnya menyediakan tautan ke banyak situs web lainnya. Berbagai tautan tersebut termasuk dalam situs dari Yahoo! Direktori dan juga berita yang diperbarui setiap beberapa hari sekali.

Yahoo Search Engine mempunyai banyak layanan yang bisa digunakan oleh para pengguna. Cara paling benar untuk bisa mengakses seluruh layanan web dari Yahoo hanya dalam satu tempat adalah pada halaman Yahoo Everything yang mereka miliki. Agar lebih jelas, berikut adalah uraian lengkap dari daftar layanan Yahoo Search Engine yang bisa anda gunakan:

  • Yahoo Answer: Disini, anda bisa mengajukan pertanyaan serta memperoleh jawaban dari para pengguna lainnya.
  • Yahoo Downloads: Ini merupakan ekstensi yang bisa anda install ke dalam browser. Gunanya adalah supaya bisa melakukan beberapa hal seperti akses berita di Yahoo setiap membuka browser, melihat kotak masuk lebih banyak, membuat Yahoo menjadi mesin pencari default dan lain sebagainya.
  • Yahoo Entertainment: Layanan dari Yahoo Search Engine selanjutnya adalah Yahoo Entertainment. Disini disediakan waktu tayang video, film serta berita khusus untuk film, TV, musik dan juga selebriti.
  • Yahoo Fantasy Sports: Di dalam Yahoo Fantasy Sports ini, anda bisa menemukan beberapa hal. Beberapa diantaranya adalah berita game fantasi, rumor, berita olahraga, skor dan lain sebagainya.
  • Yahoo Finance: Di dalam Yahoo Finance, pengguna bisa menemukan berbagai informasi. Contohnya seperti berita keuangan, kutipan, informasi pasar sahan dan lain sebagainya.
  • Grup Yahoo: Di dalam Grup Yahoo, semua orang bisa membuat grup yang kemudian bisa diakses serta dikirimkan pada orang lain sama seperti forum.
  • Yahoo Mail: Ini adalah layanan email gratis yang membuat pengguna bisa saling mengirim dan menerima pesan berbentuk email.
  • My Yahoo: Disini, anda bisa menyesuaikan Yahoo supaya bisa menjadi halaman awal personalisasi milik sendiri.
  • Yahoo News: Yahoo News berisi banyak berita paling baru yang berasa dari Amerika Serikat dan juga seluruh dunia.
  • Yahoo Search: Yahoo Search merupakan mesin pencarian web untuk menemukan berbagai situs web, gambar, video, resep dan masih banyak lagi.
  • Yahoo Shopping: Yahoo Shopping merupakan wadah supaya pengguna bisa berbelanja lewat Yahoo dengan cara menelurusi merk, toko atau dari kategori seperti bunga, barang olahraga, mainan, pakaian, hadiah dan sebagainya.
  • Yahoo Weather: Yahoo Weather bisa digunakan untuk melihat cuaca terkini serta perkiraan lokasi anda serta dari seluruh dunia.

Selain beberapa layanan di atas, masih ada layanan lainnya seperti Yahoo Lifestyle, Yahoo Developer Network, Yahoo Sports serta Yahoo Small Business. Ada juga beberapa layanan Yahoo yang sekarang sudah diberhentikan seperti Yahoo People Search, Yahoo Messenger serta Yahoo 360.

Fitur Yahoo Search Engine

1. Tampilan Yahoo Search Engine yang Baru

Sekarang ini, tampilan Yahoo sudah diganti karena mempertimbangkan layar ponsel yang berukuran lebih tinggi. Untuk itu dengan tampilan baru tersebut, pengguna bisa mengakses Yahoo hanya dengan satu tangan pada bilah navigasi baru yang ada di bagian bawah layar.

2. File Serta Foto yang Ada di Satu Tempat

Sekarang ini, Yahoo Search Engine juga punya view yang membuat pengguna bisa mengakses serta melakukan navigasi dengan lebih mudah ketika membuka lampiran surat, berkas penting, dokumen perjalanan, tiket acara atau foto yang dikirim oleh pengguna lain.

3. Tema

Dalam versi terbarunya, Yahoo memiliki Search Engine yang sudah berbekal banyak tema sekitar 14 tema dalam mode terang serta gelap yang bisa dipilih sesuai keinginan.

4. Manajemen Email Berlangganan

Untuk pengguna yang melakukan layanan email berlangganan, Yahoo Search Engine juga memberikan tampilan terbaru. Tujuannya adalah untuk mempermudah pengguna ketika mencari email berlangganan atau untuk berhenti berlangganan newsletter. Caranya adalah hanya cukup satu kali tekan tanpa harus pergi meninggalkan aplikasi.

5. Aksesbilitas yang Meningkat

Untuk pengguna yang memiliki gangguan penglihatan, Yahoo Search Engine juga sudah mendukung pembaca layar sama seperti VoiceOver di iOS dan Talkback pada android. Dengan layanan ini, pengguna bisa melakukan perubahan ukuran teks dan meningkatkan kontras layar.

Cara Menggunakan Yahoo Search Engine

Yahoo Search Engine bisa dipakai untuk mencari berbagai informasi pada internet berdasarkan dari kata kunci yang sudah dimasukkan. Yahoo nantinya akan mengambil informasi tersebut kemudian menemukan artikel dan situs web yang berkaitan atau sesuai dengan kriteria yang sudah dimasukkan oleh pengguna.

Yahoo Search Engine memberi beberapa cara untuk menyaring hasil pencarian. Pengguna juga bisa melakukan pencarian lanjutan memakai fitur tambahan atau juga bisa dengan menentukan preferensi pencarian sendiri. Berikut adalah cara menggunakan Yahoo Search Engine selengkapnya:

1. Melakukan Pencarian Kata Kunci

  • Silahkan lakukan pencarian kata kunci dasar lebih dulu.
  • Kunjungi situs web Yahoo yakni yahoo.com.
  • Silahkan masukkan istilah pencarian pada kotak Cari untuk yang berhubungan dengan data serta konten yang mau ditemukan.
  • Sebaiknya, masukkan istilah dengan spesifik supaya bisa mempersempit hasil pencarian dan memberi informasi yang dibutuhkan secara tepat. Contohnya jika ingin mencari informasi perawatan anjing husky, maka masukkan metode terbaik merawat anjing husky dibandingkan frasa dasar seperti perawatan anjing saja.
  • Lanjutkan dengan klik tombil Cari untuk memulai pencarian.
  • Yahoo nantinya akan memberi daftar situs web serta artikel yang sesuai dengan kata kunci yang sudah dimasukkan pada kotak pencarian.
  • Silahkan klik tombol Berikutnya yang ada di bawah halaman hasil pencarian. Ini berguna untuk mencari situs web serta tautan yang cocok dengan kriteria pencarian jauh lebih banyak lagi.

2. Menyempurnakan Hasil Pencarian

  • Untuk menyempurnakan hasil pencarian, anda bisa menggunakan filter. Ini berguna untuk menyaring hasil pencarian dan melihat konten berdasarkan kapan dipublikasikan ke dalam web.
  • Arahkan pada sisi kiri hasil pencarian kemudian tunjukkan apakah ingin melihat hasil dari hari terakhir, minggu lalu atau bulan lalu. Caranya adalah dengan klik opsi yang tepat sesuai keinginan.
  • Filter juga hasil pencarian berdasarkan kategorinya. Ini bisa membantu untuk mencari konten yang ada pada kategori tertentu. Contohnya ketika anda mau menonton video mengenai Tips Blogging, maka bisa memilih hanya untuk menampilkan hasil video tips blogging saja.
  • Klik pada salah satu tab kategori yang ditampilkan pada bagian atas dari hasil pencarian untuk mempersempit hasil pencarian. Pilihan bisa mencakup video, gambar, blog, belanja, resep, berita, olahraga dan lain sebagainya.
  • Pakai juga saran Yahoo untuk kata kunci yang berbeda. Pada bagian atas serta bawah hasil pencarian Yahoo, akan terlihat kombinasi dari kata kunci yang disarankan pada samping Coba Juga. Ini bisa membantu untuk menampilkan hasil yang jauh lebih relevan dengan konten yang sudah anda cari tersebut.
  • Klik pada salah satu kombinasi kata kunci yang sudah disediakan pada samping Coba Juga. Ini berguna untuk menampilkan hasil penelusuran baru atas dasar kata kunci yang spesifik.

3. Lakukan Pencarian Lanjutan

  • Klik pada tautan Opsi pada bagian kanan atas halaman hasil pencarian Yahoo mana saja.
  • Silahkan pilih Pencarian Lanjutan dan anda akan dibawa menuju halaman Pencarian Web Lanjutan.
  • Silahkan masukkan preferensi kata kunci di samping Tampilkan Hasil Dengan. Anda nantinya bisa memilih supaya Yahoo bisa menampilkan hasil pencarian yang sama persis dengan frasa kata kunci yang dimasukkan ataumenampilkan hasil yang menghilangkan kata kunci tertentu.
  • Silahkan pilih jenis domain di samping Situs atau Domain. Contohnya ketika anda hanya mau hasil pencarian ditampilkan untuk situs web milik pemerintah, maka bisa pilih Hanya domain.gov dari opsi yang sudah disediakan.
  • Tentukan juga jenis file di samping Format File. Opsi ini bisa membantu ketika anda memang sedang mencari jenis dokumen tertentu saja. Contohnya mencari hasil pencarian berbentuk presentasi, maka silahkan pilih Microsoft PowerPoint dari daftar yang sudah disediakan.   

Tips Melakukan Pencarian di Yahoo Search Engine

Mesin pencarian bernama Yahoo Search Engine ini adalah salah satu yang terpopuler dan bisa diakses lewat yahoo.com. Beranda ini bisa dikatakan sederhana namun tetap ada beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum anda mulai pencarian.

Contohnya, di awal mungkin tidak terlihat dengan jelas cara menggunakan Yahoo ketika ingin menemukan video atau gambar. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mulai pencarian web leih dulu.

Sesudah melihat hasilnya, maka anda bisa melanjutkan ke video atau foto untuk hasil tersebut. Ini juga merupakan cara yang dipakai untuk menemukan resep, berita dan berbagai hal lain yang didukung mesin pencari. Jika memang anda tidak menemukan yang sedang dicari, maka bisa membuka menu utamanya.

Pada saat anda sedang menjalankan pencarian pada halaman utama dari Yahoo Search Engine dan mengakses beberapa bagian lain dari alat, maka kemungkinan anda akan dialihkan menuju mesin pencari yang berbeda dari tujuan utama anda. Contohnya, anda bisa memakai halaman web yahoo.com atau juga bisa search.yahoo.com untuk mencari definisi. Selain itu, anda juga bisa melakukannya langsung pada halaman Yahoo Dictionary Search.

Perbedaan Yahoo Search Engine dan Google

Meski merupakan sama sama mesin pencari, namun tetap ada perbedaan antara mesin pencari yang satu dengan yang lainnya. Contohnya seperti Yahoo Search Engine yang ternyata mempunyai perbedaan dengan Google dan berikut beberapa diantaranya:

  • Google mempunya posisi nomor pertama pada Alexa Rank yang menjadi bukti popularitas Google lebih bagus dibandingkan dengan Yahoo Search Engine yang memiliki rank kelima.
  • Google mempunyai pangsa pasar lebih banyak jika dibandingkan dengan Yahoo.
  • Situs jejaring sosial milik Google adalah Google+ yang sekarang ini sudah dinonaktifkan. Sedangkan untuk Yahoo menyediakan situs jejaring sosial Flickr dan juga Tumblr untuk digunakan para penggunanya.
  • Yahoo memberikan lingkungan lebih rama untuk para pengguna yakni dengan menyediakan banyak tema. Sedangkan Google masih belum mengumumkan keberadaan fitur yang satu ini.
  • Google tidak menyediakan game sama sekali untuk para pengguna. Sedangkan Yahoo lebih peduli pada para pengguna dari segi hiburan sehingga menyediakan variasi game yang cukup.

Situs Web yang Serupa Dengan Yahoo Search Engine

Yahoo Search Engine sebenarnya bukan satu satunya situs web dari jenis yang sama. Google salah satunya merupakan situs web yang serupa dengan Yahoo Search Engine dan memberikan banyak layanan gratis dari perusahaan yang sama seperti Google News, Google Search, Alat pencarian keuangan Gmail, hasil belanja built in dan masih banyak lagi.

Selain itu, Yandex juga merupakan situs web yang serupa dengan Yahoo Search Engine. Disini juga disediakan akun email untuk pengguna, menyediakan cara menemukan arah pada peta serta mesin pencari untuk menemukan halaman web, gambar serta video.

Tidak hanya Yandex dan Google, namun masih ada juga beberapa situs web yang serupa dengan Yahoo Search Engine. Beberapa diantaranya adalah Dogpile, DuckDuckGo serta Bing.

Sumber Referensi :

https://rifqimulyawan.com/blog/pengertian-yahoo/
https://www.wikihow.com/Use-the-Yahoo-Search-Engine
https://www.wikihow.com/Make-Yahoo-Your-Homepage
https://www.javatpoint.com/is-yahoo-a-search-engine

Leave a Comment