Apa Itu SEO ? Pengertian, Cara Kerja, Macam Jenis dan Contoh Strategi

Dalam dunia digital seringkali kita mendengar istilah SEO yang juga lekat kaitanya dengan marketing, sebenarnya apa sih SEO itu ?

SEO merupakan serangkaian teknik yang dirancang untuk meningkatkan tampilan dan posisi halaman website dalam hasil pencarian organik.

Karena pencarian organik merupakan cara paling banyak dilakukan orang untuk menemukan dan mengakses konten online, Strategi SEO menjadi sangat penting untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas traffic ke situs web.[1]

Definisi SEO

SEO merupakan singkatan dari “Search Engine Optimization” atau yang dalam bahasa indonesia diartikan sebagai “Optimasi Mesin Pencari.”

Secara umum definisi SEO adalah suatu cara yang dilakukan untuk meningkatkan visibilitas situs web ketika pengguna internet mencari informasi dengan mengetikan kata kunci pada Search Engine (mesin pencari).

Semakin baik visibilitas halaman web pada hasil pencarian, semakin besar kemungkinan dikunjungi oleh pengguna internet yang dapat berdampak baik untuk bisnis.[2]

Pengertian SEO

Definisi Apa Itu SEO Adalah Tips, Trik, Fungsi, Manfaat dan Kegunaan

SEO yaitu proses yang dilakukan untuk membuat halaman web tampil pada halaman utama dan bahkan peringkat teratas pada hasil pencarian search engine.

SEO lebih identik dengan upaya optimasi yang dilakukan secara organik atau gratis, yang berbeda dari optimasi dengan cara berbayar atau memanfaatkan layanan iklan.

Supaya lebih mudah dipahami, SEO dapat diumpamakan sebagai usaha yang dilakukan untuk membuat konten online yang baik serta mengoptimalkannya sehingga Search engine contohnya Google menampilkannya konten tersebut di bagian atas halaman saat pengguna internet mencari sesuatu.

Walaupun SEO sangat berguna untuk bisnis, teknik berbayar (paid ads) sebagai contohnya menggunakan Google Ads yang disebut SEM (Search Engine Marketing) juga perlu dipelajari sebagai kolaborasi untuk membuat bisnis lebih berkembang.

Jika SEO organik dilakukan dengan usaha mengoptimalkan konten pada halaman dengan teknik gratis, pada SEM yang menggunakan iklan berbayar berupaya untuk menekan biaya beriklan seminim mungkin dan mendapatkan hasil maksimal.

Untuk lebih mengerti bagaimana mesin pencari memberi peringkat konten lebih tinggi pada sebuah pencarian, terlebih dahulu perlu memahami cara kerja mesin pencarian.

Apa Itu Search Engine ?

Mesin Pencari atau yang dalam bahasa inggris disebut Search Engine adalah layanan yang memungkinkan pengguna Internet untuk mencari konten melalui World Wide Web (WWW).

Search Engine memiliki fungsi menjelajahi miliaran konten yang tersedia di internet dan mengevaluasi dengan ribuan faktor untuk menentukan peringkat dan konten mana yang paling relevan dengan informasi yang dicari.

Search Engine umumnya diakses menggunakan aplikasi browser baik di komputer ataupun gadget, Mesin Pencari yang populer dan banyak digunakan antara lain contohnya yaitu Google, Yahoo, Bing, Yandex, Duckduckgo, Baidu, Ask, Brave Search dll.

Sekitar 75 persen dari pencarian di internet menggunakan Google untuk menemukan informasi yang terdapat di www.

Baca Lebih Lanjut : Search Engine – Pengertian, Sejarah, Cara Kerja dan Contoh Macam Jenis

Tujuan SEO

Tujuan SEO

Tujuan SEO yaitu untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas traffic masuk ke situs web.

SEO bermanfaat bagi konsumen dan bisnis karena menghubungkan pencari dengan konten yang paling relevan bagi mereka.

Artinya konsumen mendapatkan informasi yang mereka cari. Sementara itu, bisnis mendapatkan interaksi langsung ke audiens target yang diinginkan karena mereka memberikan informasi berguna yang membantu pencari membuat keputusan yang tepat.[3]

Manfaat SEO

Optimisasi mesin pencari menjadi bagian yang sangat penting dari pemasaran online karena pencarian merupakan salah satu cara utama bagaimana pengguna menavigasi web.

Hasil pencarian yang disajikan dalam daftar terurutkan, dan semakin tinggi posisi yang dapat diperoleh website, maka semakin banyak lalu lintas yang akan diterima situs.

Misalnya saja untuk kueri penelusuran biasa, umumnya hasil nomor satu akan menerima sekitar 40-60% dari total volume untuk kueri tersebut.

Sedangkan hasil nomor dua ataupun tiga dan seterusnya menerima lalu lintas yang jauh lebih sedikit. Selain itu hanya sekitar 2-3% pencari yang akan mengklik di luar halaman pertama pada hasil pencarian.

Oleh sebab itu, posisi teratas dalam peringkat mesin pencari dapat mengakibatkan situs web akan menerima lebih banyak visitor yang berpotensi baik untuk bisnis.

Karena hal tersebut, banyak bisnis serta pemilik situs web akan berusaha mencoba memanipulasi hasil pencarian supaya situs mereka dapat tampil pada posisi teratas di halaman utama hasil pencarian (SERP) daripada kompetitor mereka.

Melihat besarnya manfaat yang didapat dari menerapkan SEO pada website ini, tentunya sangat wajib bagi seorang webmaster, blogger dan marketer mempelajari strateginya.

Cara Kerja SEO

Search engine contohnya seperti Google, memiliki algoritma atau serangkaian logika untuk menentukan konten halaman website mana yang akan ditampilkan pada kueri tertentu.

Algoritma tersebut sekarang telah berkembang dengan memperhitungkan ratusan dan bahkan ribuan faktor peringkat yang kompleks untuk menentukan peringkat SERP.

Tetapi, terdapat tiga metrik inti yang umumnya dievaluasi oleh mesin pencari guna menentukan kualitas sebuah situs web dan bagaimana peringkatnya:

Cara Kerja SEO

1. Tautan

Tautan dari web lain dikenal juga backlink memiliki peran kunci dalam menentukan peringkat situs web di mesin pencari Google dan search engine lainnya.

Hal ini dikarenakan, tautan dapat dianggap sebagai suara yang berkualitas dari situs web lain, disebabkan pemilik situs web tidak mungkin akan menautkan ke situs lain yang berkualitas buruk.

Situs yang mendapatkan tautan dari banyak website lain akan mendapatkan otoritas (disebut “PageRank” di Google) di mata search engine lainnya, terutama jika situs yang menautkannya itu sendiri berkualitas.

2. Konten

Selain dari segi tautan, mesin telusur juga menganalisis konten pada halaman situs untuk menentukan apakah konten tersebut relevan dengan permintaan penelusuran terkait.

Sebagian besar SEO merupakan konten yang secara sengaja ditargetkan ke kata kunci (keyword) yang dicari oleh pengguna internet di mesin pencari.

3. Struktur Halaman

Komponen inti ketiga dari SEO yaitu merupakan struktur halaman sebuah website.

Karena halaman situs web ditulis dalam HTML, bagaimana cara kode HTML disusun dapat memengaruhi kemampuan search engine dalam mengevaluasi halaman.

Menyertakan kata kunci yang relevan pada judul, URL, dan header halaman serta memastikan bahwa website dapat dirayapi merupakan tindakan yang dapat dilakukan oleh pemilik situs untuk meningkatkan SEO pada web.

Proses optimisasi search engine melibatkan pengoptimalan dari masing-masing komponen inti algoritma dari search engine ini supaya peringkatnya lebih tinggi pada hasil penelusuran.

Macam Macam SEO

NO.Black Hat SEOWhite Hat SEO
1.Black Hat SEO mengacu pada penggunaan taktik dan strategi SEO agresif yang hanya berfokus pada mesin pencari bukan pada audiens manusia.White Hat SEO mengacu pada penggunaan taktik dan strategi SEO optimasi yang lebih fokus pada audiens manusia dibandingkan dengan mesin pencari dan sepenuhnya mengikuti aturan dan kebijakan mesin pencari.
2.Strategi ini digunakan oleh mereka yang mengejar uang secara instan melalui situs web.Metode ini meningkatkan kinerja pencarian konten di halaman hasil mesin pencari (SERP) bersama menjaga integritas situs web.
3.Trik ini bermuatan kata kunci spam yang disertakan ke dalam konten di halaman untuk menipu crawler mesin pencari dan meningkatkan peringkat.Trik ini berisi analisis dan penelitian yang tepat, judul relevan isi konten, tag Meta sesuai dengan halaman web.
4.Umumnya terdiri dari tautan Backlink yang tidak relevan.Website mendapat tautan karena konten memang berkualitas.
5.Berusahaan menanam backlink secara agresif untuk menaikan peringkat.Pada website whitehat Pagerank situs terdiri dari backlink alami.
6.Strategi ini juga dikenal sebagai SEO Tidak Etis.Memperhatikan etika, sehingga cara ini juga dikenal sebagai SEO Etis.
7.Umumnya digunakan untuk tujuan dan manfaat jangka pendek.Biasanya digunakan untuk tujuan dan manfaat jangka panjang.
8.Jenis optimasi ini sebenarnya tidak disetujui oleh mesin pencari.Jenis optimasi ini disetujui oleh mesin pencari secara alami.
9.Black Hat SEO tidak mengikuti pedoman Google.White Hat SEO memberikan pengalaman yang lebih baik kepada pengguna dengan mengikuti panduan Google.
10.Banyak trik kotor dan menipu yang digunakan seperti spam komentar dengan link, meletakan katakunci yang tidak terlihat secara brutal pada halaman.Teknik yang digunakan merupakan Riset, Analisis, Penulisan ulang meta tag agar lebih tepat, Peningkatan konten, Mendesain ulang web, Pagespeed yang cepat, dan mobile friendly.
11.Konten umumnya tidak memenuhi maksud pencarian.Konten sesuai dan memenuhi tujuan pencarian.
12.Manipulasi menggantikan algoritma untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.Ditujukan agar dapat mencapai peringkat tinggi melalui cara Organik.
13.Berdampak menurunkan pengalaman pengguna.Memiliki efek bermanfaat bagi pengalaman pengguna.
14.Tidak peduli dalam menghasilkan konten berkualitas tinggiDiusahakan dan didedikasikan untuk menghasilkan konten berkualitas tinggi.
15.Akibatnya mengurangi kepercayaan pada situs web.Secara tidak langsung meningkatkan kredibilitas situs web.
16.Akhirnya akan mengurangi otoritas situs web.Secara alami meningkatkan otoritas situs web.

Tips Strategi SEO

Tips Strategi SEO

Memahami cara kerja search engine merupakan langkah pertama dari proses untuk meningkatkan peringkat pencarian website.

Sebenarnya meningkatkan peringkat website melibatkan pemanfaatan berbagai macam teknik SEO guna mengoptimalkan situs web untuk pencarian:

1. Riset Keyword

Riset kata kunci umumnya merupakan titik awal untuk SEO serta melibatkan pencarian keyword apa yang sudah diperingkat oleh situs, kata kunci apa yang diperingkat oleh kompetitor (pesaing), dan kata kunci lain yang dicari oleh calon visitor.

Mengidentifikasi algoritma yang digunakan pengguna di pencarian Google serta search engine lainnya memberikan arahan perihal konten yang dapat dioptimalkan dan juga konten baru apa yang bisa dibuat.

2. Marketing Konten

Jika kata kunci potensial telah diidentifikasi, selanjutnya marketing atau pemasaran konten perlu dimainkan.

Pemasaran ditujukan untuk memperbarui konten yang ada dan juga untuk membuat konten baru.

Karena Google dan search engine lainnya menempatkan premium pada sebuah konten berkualitas tinggi, maka penting untuk meneliti konten apa saja yang sudah tersedia di luar sana serta membuat konten yang menarik dan memberikan pengalaman pengguna yang positif sehingga akan memiliki peluang peringkat lebih tinggi pada hasil pencarian search engine.

Konten yang berkualitas dan bagus juga memiliki sebuah peluang yang lebih besar untuk bisa dibagikan pada jejaring media sosial yang akan menjadi pemasaran alami.

3. Pembuatan Tautan

Karena tautan dari website eksternal (disebut “backlink” dalam istilah bahasa SEO) merupakan salah satu faktor peringkat inti pada algoritma Google dan search engine utama lainnya, memperoleh backlink berkualitas tinggi menjadi salah satu penentu utama yang dimiliki SEO.

Backlink dapat dilakukan dengan mempromosikan konten yang baik, ataupun memiliki hubungan dengan situs web lain dan membangun koneksi dengan webmaster, serta mengirimkan situs web ke dalam direktori situs yang relevan, dann juga mendapatkan pers dari situs berita untuk sehingga dapat menarik tautan dari situs web lain.

4. Optimalisasi di Halaman

Selain faktor yang terdapat di luar halaman seperti tautan, memperbaiki struktur halaman sebenarnya juga dapat memberikan manfaat yang luar biasa pada SEO, dan menjadi faktor yang sepenuhnya berada dalam kendali seorang webmaster.

Teknik pengoptimalan pada halaman situs yang umum yaitu termasuk mengoptimalkan URL halaman untuk menyisipkan keyword didalamnya, menambahkan tag judul halaman untuk memperluas istilah pencarian yang relevan, serta memanfaatkan atribut alt untuk mendeskripsikan gambar.

Memperbarui tag meta pada halaman (contohnya seperti tag meta deskripsi) juga sangat bermanfaat.

Tag ini tentu tidak berdampak langsung pada peringkat halaman di pencarian, tetapi berguna untuk meningkatkan rasio klik-tayang atau CTR dari SERP.

5. Optimalisasi Arsitektur Situs

Tautan dari situs eksternal seperti backlink bukan satu-satunya hal yang penting untuk SEO, tautan internal / internal backlink (tautan di dalam situs web sendiri) juga memainkan peran yang sangat besar dalam SEO.

Dengan demikian, pengoptimal search engine (mesin telusur) dapat meningkatkan SEO website dengan memastikan bahwa halaman utama tersebut ditautkan serta anchor text yang relevan digunakan untuk link tersebut guna membantu meningkatkan relevansi halaman pada istilah tertentu.

Membuat peta situs XML (Sitemap) juga bisa menjadi cara yang efektif untuk halaman yang lebih banyak dan besar guna membantu search engine lebih mudah menemukan serta merayapi semua halaman pada situs.

6. Markup Semantik

Strategi SEO lain yang digunakan pakar SEO yaitu dengan mengoptimalkan markup semantik pada website.

Markup semantik (sebagaimana Schema.org) digunakan untuk menggambarkan makna di balik sebuah konten pada suatu halaman, contohnya seperti membantu mengidentifikasi siapa author atau penulis konten atau topik dan mengidentifikasi jenis konten pada halaman.

Menggunakan markup semantik bisa membantu menampilkan rich snippets di halaman hasil penelusuran, seperti contohnya teks tambahan tabel, list, bintang rating ulasan, dan bahkan gambar.

Rich snippets di SERP sebenarnya tidak berdampak pada peringkat pencarian, namun dapat meningkatkan RKT dari pencarian sehingga mampu menghasilkan peningkatan traffic organik.

Alat SEO Terbaik

Alat SEO Terbaik

Terdapat banyak layanan, tools, aplikasi dan perangkat lunak SEO bermanfaat untuk membantu mengoptimalkan situs web.

Berikut ini merupakan beberapa tools gratis dan berbayar yang sering digunakan oleh blogger ataupun webmaster:

1. Google Search Console

Google Search Console (sebelumnya juga dikenal sebagai “Google Webmaster Tools”) adalah tools gratis yang memang disediakan oleh Google, dan merupakan alat standar wajib untuk SEO.

GSC mampu memberikan peringkat serta laporan traffic untuk keyword dan halaman teratas, dan juga berguna membantu mengidentifikasi serta memperbaiki masalah teknis yang ada.

2. Google AdsKeyword Planner

Keyword Planner merupakan tools gratis lain yang disediakan oleh layanan Google, sebagai bagian dari produk Google Ads.

Meskipun tools ini dirancang untuk pencarian berbayar, Keyword Planner bisa menjadi alat yang berguna untuk SEO karena menyediakan saran keyword (keyword suggestions) dan volume pencarian kata kunci, sehingga dapat membantu saat melakukan pencarian dan perencanaan kata kunci.

3. Backlink analysis tools

Terdapat sejumlah alat analisis backlink yang terseida, dua yang paling populer adalah AHREF dan Majestic.

Tools analisis backlink memungkinkan pengguna untuk bisa menganalisis website mana yang tertaut ke website mereka sendiri, ataupun untuk menganalisa situs web pesaing, dan juga dapat berguna untuk menemukan potensi backlink baru selama pembangunan web.

4. Platform SEO

Terdapat banyak platform SEO yang memberikan banyak tools yang dibutuhkan pada SEO untuk mengoptimalkan sebuah situs web.

Beberapa yang paling banyak digunakan seperti Moz, Similarweb, Ubersuggest, dll.

Platform ini dapat melacak peringkat kata kunci, membantu dalam analisa kata kunci, mengidentifikasi peluang SEO di halaman dan di luar halaman, serta banyak fungsi lain yang terkait dengan SEO.

5. Sosial Media

Sebagian besar website media sosial tidak menghadirkan dampak langsung pada SEO, namun dapat menjadi tools yang baik untuk berjejaring dengan webmaster lain. Dengan begitu akan membangun hubungan yang dapat mengarah pada pembuatan backlink gratis dan peluang posting tamu (guest posting).[4]

Blogger Semarang - Adam Muiz
Sumber Referensi

[1] https://moz.com/learn/seo/what-is-seo
[2] https://searchengineland.com/guide/what-is-seo
[3] https://pedestalsearch.com/what-is-seo/
[4] https://www.optimizely.com/optimization-glossary/search-engine-optimization/
[5] https://www.geeksforgeeks.org/difference-between-black-hat-seo-and-white-hat-seo/

4 thoughts on “Apa Itu SEO ? Pengertian, Cara Kerja, Macam Jenis dan Contoh Strategi”

    • Kalau ini justru saya harus belajar dengan mas Donny yang sudah berpengalaman lama di dunia blogging
      Terimakasih mas atas kunjungan dan komentarnya, senang sekali mas Donny mampir di blog saya 😀

      Reply

Leave a Comment